24.6 C
Banyuwangi
Thursday, June 1, 2023

Lulusan BLK Siap Kerja dan Wirausaha Mandiri

MUNCAR, Jawa Pos Radar Genteng-Direktoral Jenderal Pembinaan dan pelatihan Produktifitas Kementerian ketenagakerjaan Republik Indonesia melalui Unit Pelaksana Teknis Pusat (UPTP) Balai Latihan Kerja (BLK) Banyuwangi, berhasil mencetak 64 tenaga kerja handal dalam Pelatihan Berbasis Kompetensi tahap IV 2019, kemarin (14/10).

Sebanyak 64 peserta yang telah lulus dari BLK itu, berasal dari empat kejuruan, yakni processing, garmen apparel, otomotif, serta teknologi informasi dan komunikasi (TIK). “Selama tahun 2019 ini kita sudah menyelesaikan pelatihan berbasis kompetensi mulai tahap I sampai IV sebanyak 256 peserta dari Kabupaten Banyuwangi,” ujar Kepala BLK Muncar Rusman.

Menurut Rusman, para peserta pelatihan yang mengikuti on the job training (OJT) ini, telah mengikuti kegiatan selama sebulan. “Alhamdulillah, mereka semua lulus, tidak ada peserta pelatihan yang tertinggal atau tidak lulus,” katanya.

Dengan menyelesaikan pelatihan ini, jelas dia, para peserta mendapatkan sertifikat kompetensi resmi dari Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia. Sertifikat itu, dapat digunakan untuk melamar pekerjaan sesuai bidang kemampuannya. “Sertifikat ini resmi dan diakui di seluruh Indonesia, mereka yang memiliki sertifikat banyak yang sudah diterima di perusahan ternama, juga ada yang menjadi wirausahawan,” ungkapnya.

Baca Juga :  Simpan Sabu-Sabu, Warga Cluring Diciduk Polisi

Bukan hanya itu, masih kata dia, BLK menjamin para peserta pelatihan kompetensi ini dapat bersaing di dunia kerja. Sebab, mereka sudah dilatih sebagai SDM yang unggul. “Dengan SDM unggul ini, sesuai dengan perintah bapak Presiden Joko Widodo akan lebih memajukan Indonesia. Dengan membuka usaha sendiri, mereka juga akan merekrut para pekerja dan membangun lapangan kerja baru,” jelasnya.

Rusman mengatakan, para peserta yang mengikuti pelatihan berbasis kompetensi ini kebanyakan dari Kabupaten Banyuwangi. Selama mengikuti pelatihan, tidak pernah dipungut biaya sepeserpun. “Sampai menerima sertifikat, para peserta tidak pernah dipungut biaya, pelatihan ini gratis,” terangnya.

Setiap harinya, jelas dia, BLK membuka pendaftaran peserta. Di BLK Muncar ada enam kejuruan yang dapat dipilih, yakni TIK, pariwisata, otomotif, garmen apparel, processing, dan welding. Untuk pendaftaran tidak dipungut biaya apapun. “Sampai pelatihan selesai, peserta tidak dipungut biaya apa-apa,” cetusnya.

Baca Juga :  BPVB Banyuwangi Gelar PBK Tahap IV

Hanya saja, jelas dia, ada beberapa persyaratan, yaitu foto copy KTP, ijazah terakhir, pasphoto dengan latar warna merah, sehat jasmani dan rohani, dan lulus seleksi. Pendaftaran itu bisa dilakukan dengan datang langsung ke BLK yang berada di Desa Kedungrejo, Kecamatan Muncar atau melalui website http://www.blkbanyuwangi.kemnaker.go.id. “Kita buka pendaftaran setiap hari, kita juga tidak membatasi jumlah pesertanya,” terangnya.

Salah satu peserta pelatihan yang lulus Anita mengaku sangat senang dan berterimakasih kepada BLK. Dengan adanya pelatihan, ia berhasil belajar menjahit segala macam cara. “Saya sangat berterimakasih kepada BLK yang sudah memberikan pelatihan, ini membuat saya semakin maju dan berkembang,” katanya.

Anita mengaku sebelumnya hanya bisa menjahit dengan cara tegak lurus saja. Tetapi, setelah mendapatkan pelatihan dari BLK ini bisa menjahit segala macam cara dan macam jenis kain. “Dengan pelatihan seperti ini, saya akan terapkan, semoga bisa membuka lapangan kerja baru,” ungkapnya.(*)

MUNCAR, Jawa Pos Radar Genteng-Direktoral Jenderal Pembinaan dan pelatihan Produktifitas Kementerian ketenagakerjaan Republik Indonesia melalui Unit Pelaksana Teknis Pusat (UPTP) Balai Latihan Kerja (BLK) Banyuwangi, berhasil mencetak 64 tenaga kerja handal dalam Pelatihan Berbasis Kompetensi tahap IV 2019, kemarin (14/10).

Sebanyak 64 peserta yang telah lulus dari BLK itu, berasal dari empat kejuruan, yakni processing, garmen apparel, otomotif, serta teknologi informasi dan komunikasi (TIK). “Selama tahun 2019 ini kita sudah menyelesaikan pelatihan berbasis kompetensi mulai tahap I sampai IV sebanyak 256 peserta dari Kabupaten Banyuwangi,” ujar Kepala BLK Muncar Rusman.

Menurut Rusman, para peserta pelatihan yang mengikuti on the job training (OJT) ini, telah mengikuti kegiatan selama sebulan. “Alhamdulillah, mereka semua lulus, tidak ada peserta pelatihan yang tertinggal atau tidak lulus,” katanya.

Dengan menyelesaikan pelatihan ini, jelas dia, para peserta mendapatkan sertifikat kompetensi resmi dari Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia. Sertifikat itu, dapat digunakan untuk melamar pekerjaan sesuai bidang kemampuannya. “Sertifikat ini resmi dan diakui di seluruh Indonesia, mereka yang memiliki sertifikat banyak yang sudah diterima di perusahan ternama, juga ada yang menjadi wirausahawan,” ungkapnya.

Baca Juga :  BPVB Banyuwangi Gelar PBK Tahap IV

Bukan hanya itu, masih kata dia, BLK menjamin para peserta pelatihan kompetensi ini dapat bersaing di dunia kerja. Sebab, mereka sudah dilatih sebagai SDM yang unggul. “Dengan SDM unggul ini, sesuai dengan perintah bapak Presiden Joko Widodo akan lebih memajukan Indonesia. Dengan membuka usaha sendiri, mereka juga akan merekrut para pekerja dan membangun lapangan kerja baru,” jelasnya.

Rusman mengatakan, para peserta yang mengikuti pelatihan berbasis kompetensi ini kebanyakan dari Kabupaten Banyuwangi. Selama mengikuti pelatihan, tidak pernah dipungut biaya sepeserpun. “Sampai menerima sertifikat, para peserta tidak pernah dipungut biaya, pelatihan ini gratis,” terangnya.

Setiap harinya, jelas dia, BLK membuka pendaftaran peserta. Di BLK Muncar ada enam kejuruan yang dapat dipilih, yakni TIK, pariwisata, otomotif, garmen apparel, processing, dan welding. Untuk pendaftaran tidak dipungut biaya apapun. “Sampai pelatihan selesai, peserta tidak dipungut biaya apa-apa,” cetusnya.

Baca Juga :  Dua Rumah Hancur Tertimpa Pohon

Hanya saja, jelas dia, ada beberapa persyaratan, yaitu foto copy KTP, ijazah terakhir, pasphoto dengan latar warna merah, sehat jasmani dan rohani, dan lulus seleksi. Pendaftaran itu bisa dilakukan dengan datang langsung ke BLK yang berada di Desa Kedungrejo, Kecamatan Muncar atau melalui website http://www.blkbanyuwangi.kemnaker.go.id. “Kita buka pendaftaran setiap hari, kita juga tidak membatasi jumlah pesertanya,” terangnya.

Salah satu peserta pelatihan yang lulus Anita mengaku sangat senang dan berterimakasih kepada BLK. Dengan adanya pelatihan, ia berhasil belajar menjahit segala macam cara. “Saya sangat berterimakasih kepada BLK yang sudah memberikan pelatihan, ini membuat saya semakin maju dan berkembang,” katanya.

Anita mengaku sebelumnya hanya bisa menjahit dengan cara tegak lurus saja. Tetapi, setelah mendapatkan pelatihan dari BLK ini bisa menjahit segala macam cara dan macam jenis kain. “Dengan pelatihan seperti ini, saya akan terapkan, semoga bisa membuka lapangan kerja baru,” ungkapnya.(*)

Artikel Terkait

Most Read

Artikel Terbaru

/